Karawang, 26 Juli 2023- Pencarian terhadap Ipan Maulana Febrian (8) seorang anak laki-laki asal Sukamurni Rt 02/03 Kel. Karawang Wetan yang tengegelam di Sungai Irigasi KW 4 Karawang memasuki hari Keempat pencarian. Kepala Kantor SAR Bandung, Jumaril S.E., M. M menyebut pada pencarian hari keempat ini rencana pencarian yaitu dengan membagi Tim menjadi 6 search and rescue Unit (SRU). SRU 1 melaksanakan penyisiran menggunakan LCR SAR MTA dari lokasi kejadian awal hingga Jembatan KW 5 sejauh 1.6 KM, SRU 2 penyisiran menggunakan LCR Tagana dari Jembatan KW 5 hingga Jembatan KW 6 sejauh 2.65 KM, SRU 3 penyisiran menggunakan LCR PMI dari Jembatan KW 6 hingga Jembatan KW 7 sejauh 1.57 KM, SRU 4 penyisiran menggunakan LCR Basarnas dari Jembatan KW 7 sampai Jembatan KW 8 sejauh 1.74 KM, SRU 5 penyisiran menggunakan LCR BPBD dari Jembatan KW 8 sampai Jembatan KW 9 sejauh 1.75 KM dan SRU 6 Penyisiran menggunakan Kano Burial dan Rafting Tagana di sekitar Jembatan KW 9 hingga Jembatan KW 10 sejauh 1.52 KM.
Hingga pukul 12.00 WIB Hasil pencarian masih nihil, tim terus mengupayakan pencarian sesuai dengan rencana operasi SAR yang telah disepakati. Rencananya jika korban ditemukan akan dievakuasi ke Fasilitas kesehatan terdekat untuk nantinya diserah terimakan ke pihak keluarga korban.